Advertisement
MANDAU, lintaskriminal.com– Pergantian jabatan Komandan Koramil (Danramil) 03/Mandau dari pejabat lama Kapten Arh Jemirianto kepada pejabat baru Kapten Czi Suratmin, dilaksanakan acara pisah sambut Danramil bertempat di Halaman Koramil 03/Mandau, (15/4/2025) Selasa malam.
Pelaksanaan pisah sambut turut dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Riau, Anggota DPRD Bengkalis, Camat Mandau diwakili Sekcam Rudi Hartono, Camat Pinggir Zamarico Dakanahay, Camat Bathin Solapan M. Rusidy, Camat Talang Muandau Risky Afriandy, Direktur RSUD Mandau, Kapolsek Mandau dan Pinggir, para kepala UPT, para Lurah, Kades, Tokoh Masyarakat, rekan sejawat dan lapisan masyarakat.
Kegiatan pisah sambut juga diisi dengan kesan dan pesan sambutan dari Danramil lama dan baru serta penyerahan cinderamata dari Anggota Koramil 03/Mandau, Camat, dan Kapolsek Mandau.
Kurang lebih tiga tahun menjabat sebagai Danramil 03/Mandau, Kapten Arh Jemirianto mendapat amanah baru untuk bertugas
Dalam sambutannya, Kapten Arh Jemirianto yang didampingi istri Ny. Dina Jemirianto mengatakan bahwa perjalanan tugas selama tiga tahun belakangan merupakan suatu pengalaman yang sangat berharga, penuh lika-liku serta penuh dengan makna.
“Cukup banyak pengalaman dan makna hidup yang saya peroleh selama menjabat sebagai Danramil Mandau. Kesuksesan tugas selama bertugas tidak terlepas dari persan serta seluruh lapisan Forkopimcam dari empat Kecamatan di wilayah binaan Koramil 03/Mandau,” kata Kapten Jemi.
Dari rangkaian tugas yang telah terukir, lanjutnya, ia beserta keluarga mengucapkan terima kasih serta apresiasi tertinggi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menjamin kondusifitas wilayah binaan Koramil 03/Mandau dalam masa jabatannya.
“Dan saya yakin, Danramil Mandau yang baru dapat lebih baik memajukan Koramil 03/Mandau, karena track record kedinasan adinda Kapten Czi Suratmin ini sudah saya lihat semasa beliau bertugas di Kodim 0303/Bengkalis. Maka saya dan kita semua percaya bahwa beliau dapat membawa Koramil 03/Mandau lebih maju,” tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Danramil 03/Mandau yang baru, Kapten Czi Suratmin juga menyampaikan bahwa ia bakal bekerja keras, bahkan lebih keras untuk mempertahankan torehan kinerja baik Koramil Mandau.
" untuk mewujudkan kemajuan yang kita semua harapkan, tidak terlepas dari peran, sinergitas dan soliditas lintas sektoral, loyalitas anggota, serta komunikasi harmonis dengan masyarakat,” ucap Kapten Czi Suratmin didampingi istri Ny. Damayanti Suratmin.
“Oleh karenanya, kami mohon doa dan restu dari seluruh pihak dan masyarakat untuk melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan di Koramil Mandau demi menjamin terlaksananya tugas pokok dan fungsi TNI Angkatan Darat di wilayah Kodim 0303/Bengkalis, terkhusus di wilayah binaan Koramil 03/Mandau,” ulasnya (rls/dawis)